Minggu, 30 November 2014

MELALUI HUT 43 KORPRI MARI TINGKATKAN PROFESIONALITAS SEBAGAI PEGAWAI NEGERI

Upacara Hari Ulang Tahun (HUT) ke-43 Korp Pegawai Republik Indonesia (KORPRI) yang dilaksanakan di halaman Kantor Kecamatan Batu Layar berjalan lancar. Cuaca mendung tidak menyurutkan hasrat para peserta apel untuk mengikuti upacara dengan penuh khidmat. Peserta apel terdiri dari Para Pegawai Negeri Sipil lingkup Kecamatan Batu Layar. Camat Batu Layar, Suparlan, S. Sos bertindak langsung sebagai inspektur upacara. Serda Muhammad Rauf sebagai Komandan Upacara didampingi Ketut Bagiartha sebagai Perwira.

Kamis, 27 November 2014

MOU BAKAL CALON KEPALA DESA DI BATU LAYAR

Seiring dengan semakin dekatnya waktu Pemilihan Kepala Desa di wilayah Kecamatan Batu Layar, pihak Panitia Pemilihan Kepala Desa beserta instansi pemerintahan seperti Badan Pemberdayaan Masyarakat Desa Kabupaten Lombok Barat dan Pihak Kecamatan Batu Layar menggelar duduk bersama dengan semua bakal calon kepala desa yang akan bersaing tanggal 6 Desember mendatang. Kegiatan tersebut mengangkat tema tentang nota kesepahaman bagi para calon Kepala Desa untuk menyatakan kesiapan menang dan kalah pada acara puncak.

Minggu, 23 November 2014

FENOMENA ROKOK ELEKTRONIK

Rokok Elektronik
Ada-ada saja di zaman sekarang ini. Seiring dengan kemajuan dan perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi manusia dituntut untuk terus beradaptasi dan menyeimbangi arus global. Begitu banyak peralatan canggih yang menjadi inspirasi dan penyemangat yang membuat pola pikir masyarakat berubah bahkan terheran. Penggunaan kata kata elektronik atau electric mungkin tidak asing di telinga kita. KTP elektronik, Kartu Elektronik, dan yang menarik sekarang adalah Rokok Elektronik.

SUASANA MASYARAKAT PENERIMA BANTUAN



Sejak tanggal 22 Nopember 2014 Kantor Post Senggigi Kecamatan Batu Layar tak pernah sepi pengunjung. Petugas dituntut untuk kerja keras melayani masyarakat penerima bantuan dari pemerintah. Ya, sebanyak 4143 masyarakat Batu Layar harus antri untuk mendapatkan layanan bantuan. Masing-masing kepala keluarga mendapatkan jatah senilai 400.000,- (empat ratus ribu rupiah).

PENTINGNYA PENDIDIKAN POLITIK UNTUK MASARAKAT

Enam Desember 2014 merupakan hari yang dinanti oleh mereka yang akan bersaing menjadi Kepala Desa di Kabupaten Lombok Barat. Pemilihan akan dilangsungkan secara serentak di Kabupaten Lombok Barat, begitu ujar salah satu staf Pemberdayaan Masyarakat Desa Kecamatan Batu Layar. Di wilayah Batu Layar tercatat 3 Desa yang akan berseteru memperebutkan kursi Kepala Desa. Desa Senggigi, Desa Batu Layar Barat dan Desa Senteluk.

Senin, 17 November 2014

PENGUATAN KONSELOR KECAMATAN DAN DESA

Pertemuan Penguatan Pengurus Pusat Pelayanan Terpadu Pemberdayaan Perempuan dan Anak (P2TP2A) Tingkat Kecamatan dan Desa Tahun 2014 di Kecamatan Batu Layar berjalan dengan lancar. Pertemuan yang menghadirkan Kepala Desa, PKK, Konselor, Tokoh Agama dan Tokoh Masyarakat se-Kecamatan Batu Layar ini dibuka langsung oleh Camat Batu Layar, Suparlan, S. Sos. Di hadapan peserta Camat Batu Layar memberikan sedikit arahan terkait dengan tugas pokok dan fungsi lembaga P2TP2A di Kecamatan Batu Layar.

Rabu, 12 November 2014

PENYAMPAIAN VISI-MISI BALON KADES SENTELUK

Tanggal 6 Desember 2014 merupakan bulan yang ditunggu-tunggu oleh tiga Desa di Kecamatan Batu Layar Lombok Barat. Desa Senggigi, Desa Batu Layar Barat dan Desa Senteluk akan melangsungkan Pemilihan Kepala Desa. Dari tiga desa yang akan melangsungkan pemilihan tersebut, Desa Senteluk telah memulai melakukan verifikasi kepada para pendaftar. Verifikasi Bakal Calon Kepala Desa untuk Desa Senteluk kemarin dimulai dengan penyampaian visi dan misi untuk bersaing pada tanggal 6 Desember 2014 mendatang.

Selasa, 11 November 2014

WUJUDKAN KEAMANAN DAN KETERTIBAN APARAT PEMERINTAH HARUS BERSINERGI

Keamanan dan ketertiban menjadi tema dalam acara silaturrahmi Kepala Satuan Polisi Pamong Praja (Pol PP) Kabupaten Lombok Barat dengan Kepala Desa dan Linmas se-Kecamatan Batu Layar. Pertemuan yang dilangsungkan di Aula Kantor Kecamatan Batu Layar tersebut dihadiri oleh Camat Batu Layar, Kapolsek, Danpos Ramil dan Kasi Trantib Kecamatan Batu Layar. Dalam sambutannya, Camat Batu Layar, Suparlan menjelaskan tingginya intensitas dan kompleksitas wilayah Batu Layar jika dibandingkan dengan Kecamatan-kecamatan lain di bawah naungan Pemerintah Kabupaten Lombok Barat.

TP PKK LOBAR SAMBANGI WARGA LEMBAHSARI

Kembali Ketua Tim Pembina Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (TP PKK) Kabupaten Lombok Barat, Nanik Zaini Arony mengunjungi warganya untuk silaturahmi sekaligus mengadakan pembinaan terhadap PKK lingkup Kecamatan Batu Layar. Kegiatan ini dipusatkan Dusun Sidemen Desa Lembahsari Kecamatan Batu Layar. TP PKK Lombok Barat datang berkunjung ke warga dengan rombongan lengkap Kabupaten. Aktifitas dan kegiatan yang digemari oleh kebanyakan kaum Hawa ini disambut meriah saat Istri Bupati keluar dari Mobil Dinas PKK.

Minggu, 09 November 2014

SOSIALISASI ADD II BATU LAYAR

Sosialisasi Penggunaan Alokasi Dana Desa (ADD) Termin II Desa Batu Layar Kecamatan Batu Layar di Aula Kantor Desa Batu Layar berjalan lancar. Dalam rapat sosialisasi ini merupakan kali pertama bagi Camat Batu Layar, Suparlan, S. Sos setelah dilantik untuk menggantikan pendahulunya H. Arif Rahman sebagai Camat pada tanggal 27 Oktober 2014. Sosialisasi Penggunaan ADD II ini dirangkai dengan perkenalan Suparlan sebagai Camat batu Layar di hadapan masyarakat yang ikut hadir sebagai peserta.

Selasa, 04 November 2014

BATU LAYAR KEBAGIAN CETAKAN MUSHAF AL-QUR'AN LOMBOK BARAT

Staf Kecamatan saat serah-terima Mushaf
Sebanyak 50 (lima puluh) buah Mushaf Al-Qur’an cetakan Kabupaten Lombok Barat telah dibagikan kepada masyarakat Batu Layar. Mushaf suci tersebut masing-masing dikirim melalui Kecamatan yang diteruskan seluruh desa yang tersebar di Kecamatan Batu Layar. Masing-masing Desa mendapatkan 5 buah Mushaf Al-Qur’an. Adapun mengenai siapa yang berhak menerima Kitab suci tersebut diserahkan kepada kewenangan Desa. Apakah diperuntukkan ke masing-masing Masjid atau Mushalla. Jika Mushaf tersebut diperuntukkan ke masing-masing Masjid, khususnya di lingkup Kecamatan Batu Layar, tentu belum cukup, mengingat jumlah Dusun yang terdiri dari 63 Dusun yang semua itu memiliki tempat ibadah tersendiri.

LIKA-LIKU PETUGAS SAMPAH DI KAWASAN WISATA

Sambil menyelam minum air, sekali mendayung, dua tiga pulau terlampaui. Kata-kata bijak ini terwujud oleh mereka yang bisa menjalankan dua atau tiga jenis pekerjaan atau usaha yang mendatangkan keuntungan. Kerap terdengar bahwa orang memiliki banyak profesi dalam menjalankan kehidupan untuk memenuhi kebutuhan keluarga sehari-hari yang menjadi tanggungan. Pekerjaan rangkap yang menguntungkan tentu bukan hal yang tabu, selama dikerjakan sesuai dengan peraturan, tidak merugikan orang lain, dan yang terpenting bernilai bagi mereka yang menapakinya. Sering menjadi alasan yang mengemuka bahwa, orang memiliki tugas atau pekerjaan pokok dan memiliki pekerjaan sampingan. Pekerjaan samping merupakan pekerjaan yang dianggap atau bahkan terkesan tidak menjadi prioritas. Namun terkadang, pekerjaan sampingan itulah yang kerap menjadi nilai plus untuk menjadikan orang sukses, jika dijalani dengan penuh keuletan dan ketekunan.