Senin, 05 Desember 2011

WASPADALAH... WASPADALAH


DESA LEMBAHSARI: Duka mendalam sedang menimpa keluarga Kirin, salah seorang warga Dusun Sidemen Lauq Desa Lembahsari Kecamatan Batulayar. Hujan yang mengakibatkan talut yang berada tepat di atas rumahnya roboh yang mengakibatkan longsor. Beruntung tidak ada korban jiwa yang diakibatkan oleh longsor tersebut. Hujan yang mengguyur pada hari Minggu 4 Desember 2011 merusak bagian bawah rumah salah seorang warga dusun yang kebetulan rumahnya berada di atas rumah Kirin. Itulah yang menyebabkan longsor dan menghantam tembok belakang rumah Kirin. Bentuk tanah yang tidak merata menjadi penyebab utama kejadian. Longsor ini terjadi sehabis Zhuhur, dan pemilik rumah sedang tidak ada di tempat, demikian cerita nenek korban. Sampai saat ini keadaan rumah Kirin masih mengkhawatirkan, jangan-jangan kalau hujan lebat lagi kita takut kejadian kedua terulang, hingga saya melarang Kirin menempati rumah yang rusak ini untuk sementara untung saja bencana ini tidak terjadi pada malam hari di saat penghuni rumah ada di tempat, demikian sambung sang nenek.
Sejak kejadian kemarin warga setempat sejatinya akan melaksanakan gotong royong untuk membenahi rumah korban, hanya saja pekerjaan ditunda karena ada kekhawatiran dari masyarakat dengan adanya sebuah bangunan rumah yang fondasinya juga roboh yang berada tepat di atas rumah korban. Hingga kini belum ada kejelasan tentang kerugian yang dialami oleh korban dan saat ini korban terpaksa mengungsi ke rumah keluarga. Pihak aparat Desa setempat juga belum banyak yang mengetahui bencana ini. Namun menurut salah seorang warga kejadian ini telah dilaporkan ke pihak desa untuk mendapatkan perhatian lebih lanjut. Saya tidak tau kalau ada longsor, begitu urai H. Sibawaihi selaku Kepala Urusan Pemerintahan Desa. Nanti mungkin kita akan bersurat ke Dinas untuk tindak lanjut.
Curah hujan yang tidak menentu seperti sekarang ini menuntut kita untuk selalu waspada akan bencana yang kemungkinan akan menghadang. Sebab, kejadian seperti banjir dan tanah longsor merupakan kejadian alam yang tidak mengenal waktu, bisa terjadi kapan saja dan dimana saja. Untuk itu wapadalah.