Sabtu, 25 Februari 2012

PELAYANAN KB GRATIS


DESA MENINTING: Pelayanan program KB gratis kembali dilakukan oleh pemerintah kepada masyarakat di Kecamatan Batulayar. Program yang dipusatkan di Puskesmas Meninting Desa Meninting Kecamatan Batulayar tersebut rencananya akan dikawal oleh Istri Gubernur NTB, Ny. Zainul Majdi. Ibu Ketua PKK NTB akan hadir dalam acara ini, begitu penjelasan salah seorang petugas yang ikut ambil bagian di Puskesmas Meninting. Ini merupakan kegiatan yang pertama kali digelar dan event ini bekerja sama antara Pemerintah Provinsi dan Pemerintah Kabupaten Lombok Barat (Dinas Kesehatan Provinsi NTB dan Dinas Kesehatan Kabupaten Lombok Barat). Terlihat dalam gambar beberapa petugas dari Puskesmas tengah melayani masyarakat yang ingin menggunakan suntikan KB.
Siapa saja yang ingin menggunakan KB kita akan layani, demikian kata petugas yang lain. Acara ini diselenggarakan dengan tujuan memberikan pemahamam kepada masyarakat akan pentingnya KB, kesehatan ibu dan anak. Keluarga Berencana (KB) merupakan salah satu program yang digalakkan oleh pemerintah kepada masyarakat untuk “membatasi angka kelahiran”, dan yang lebih penting adalah kesehatan. Ibu yang melahirkan secara tidak terkontrol justru akan membayakan dirinya sendiri. Mungkin itu tujuan utama diadakannya program ini.
Dengan melihat kondisi di masing-masing daerah, pelaksanaan program ini pun penuh pertimbangan. Masyarakat Batulayar misalnya; disebabkan sebagian penduduk yang berada dan hidup di kawasan wisata, perbukitan, perkawinan usia dini pun menjadi mainstream. Untuk itulah pengetahuan mendalam tentang pentingnya menjaga kesehatan, merawat anak, bayi atau balita sangat dirasakan perlu. Perlu mendapatkan bimbingan ekstra dalam menjalani kehidupan keluarga. Ini merupakan wujud nyata perhatian serta kepedulian tinggi pemerintah kepada masyarakat.